Saturday, April 17, 2010

Nasi Ayam Hainam Apollo

Sudah lumayan lama, kami (atau cuma saya saja yah? HEHEHE) mengupdate blog ini. Saya harus akui kesibukan di kantor cukup menguras konsentrasi dan mencuri kesempatan saya untuk mengunjungi tempat makan yang baru. Kalaupun sempat, kesempatan untuk menuangkan pengalaman itu tak ada. HEHEHE. Mohon dimaafkan.

Yah, Sabtu pagi tadi (17/4) saya memutuskan untuk mengunjungi daerah Kota Tua - Jakarta untuk suatu alasan dan sekalian untuk mencari radio super-murah untuk si mbak, biar beliau betah kerja. Setelah selesai belanja radio di pusat elektronik yang maha murah (asal ngotot nawar harga saja), saya melihat jam yang baru menunjukkan awal pukul 11:00 dan saya teringat nasi ayam hainam Apollo di samping jalan Gajah Mada, Jakarta.

Apollo buat saya seperti kenangan lama yang tak pernah diingat dengan jelas. Saya berasa begitu dekat dengan rumah makan ini, tetapi saya tidak pernah ingat dalam rangka apa saya mengunjungi tempat ini. Mungkin karena saya sering kali memperhatikan keberadaannya, tetapi tidak pernah benar-benar mengunjunginya, hingga saat itu.

Kalau menggunakan TransJakarta, turun di halte Glodok, Apollo terletak di sekitar 2 gedung dari halte tersebut setelah menyebrangi jalan Gajah Mada. Begitu tiba di Apollo, tentu saja yang menjadi pesanan saya adalah Nasi Hainam Campur, yang menjadi menu andalan rumah makan ini.

Laksana nasi hainam pada campurnya, Apollo menyajikan nasi hainam campurnya secara terpisah: satu piring besar untuk nasi hainam, satu piring kecil untuk lauk yang berisi daging, ayam, telur yang telah disiram dengan saus manis hainam dan yang terakhir adalah mangkok kecil berisi kuah (bedanya dengan nasi hainam lainnya, Apollo menyajikan kuah kaldu sapi dengan gorengan bawang putih).

Nasi hainam dan lauknya tidak mengecewakan, walau saya harus akui yang menjadi bintang di makan siang saya adalah kuah yang menjadi teman nasi hainam campur. Kuahnya ini begitu gurih, sampai saya kalau harus milih untuk menghabiskan kuah atau lauknya, mungkin lebih memilih kuah-nya.

Walau saat itu, matahari seolah-olah berada tepat di atas kepala, namun teriknya matahari tidak mampu menghentikan niat saya untuk menyeruput kuah gurih dengan gorengan bawang putih tersebut. Slurp. It's not bad!

Rumah Makan Apollo
Nasi Ayam Hainam
Jl. Gajah Mada No. 218A
Phone: (021) 6395064

1 comment:

  1. Iya, enak banget nasi hainam apollo, juga ada tahu kok nya yang di depan resto nya, itu juga enak. :)

    ReplyDelete