Monday, September 27, 2010

Soto Betawi Pinangsia

Pertama kali saya datang ke Soto Betawi Pinangsia ini, saya datang lumayan sore, sekitar pukul 17:00 dan naasnya saya hanya menemukan kalau Pinangsia sudah tutup. Dengan kecewa dan tekad serta rasa penasaran, saya memutuskan untuk datang ke Mangga Dua Mall di hari Sabtu di waktu makan siang.

Walau dalam desakan orang-orang di mall dan khususnya di Pinangsia yang lumayan ramai, saya mendapatkan meja dan tentunya bisa memesan soto betawi yang tampaknya menjadi andalan di tempat ini.

Soto betawi di sini naasnya akan dihidangkan dalam bentuk sangat pucat dan tawar. Jadi pelanggan diberikan "tugas" untuk meracik sendiri bumbunya. Naasnya lagi, saya termasuk orang yang bodoh dalam menakar komposisi jumlah kecap manis, garam dan sambal yang tepat untuk menghasilkan soto dengan rasa sempurna. Alhasil beberapa kali soto betawi saya rasanya seperti kolak.

Tetapi saya belajar dari pengalaman-pengalaman bodoh saya dan biasanya saya kalau makan sendiri, selalu meminta pelayannya untuk menambahkan kecap manis, garam dan jeruk nipis langsung sebelum dihidangkan. Walau kadang saya menerima tatapan sinis, tetapi saya terhindar dari keharusan menghabiskan soto kolak. HEHEHE.

Sotonya sendiri (kalau diracik dengan benar) enak, daging-nya juga tidak alot. Atribut soto betawinya juga tidak terlalu ramai, cuma ada daging, potongan-potongan tomat, emping dan taburan daun bawang beserta bawang goreng.

Pinangsia juga menyajikan makanan yang lain, seperti sate ayam/kambing dengan bumbu kacang (sate ayam di sini sangat lembut dan bumbunya pas buanget!), gado-gado dan rujak. Oyah, minuman es jeruk kelapa juga merupakan minuman popular juga. Saya suka, bah!

Soto Betawi Pinangsia
Mangga Dua Mall Lt. 3 No. 1
Jakarta
Ph. (021) 612 8852

No comments:

Post a Comment